Resep Gampang Membuat Pudding Caramel

shares


Resep Pudding Caramel -  Anda bingung membuat dessert ? Atau belum punya ide mau bikin dessert apa ?. Mungkin resep gampang pudding caramel ini dapat menjadi inspirasi anda dalam membuat dessert. Yap, pudding caramel ini merupakan olahan pudding dengan mengkombinasikan gula yang dimasak menjadi caramel. Resep ini sangat cocok untuk anda yang sedang ingin membuat olahan dessert. Berikut adalah bahan dan cara membuat pudding caramel :

Resep Gampang Pudding Caramel



Bahan Pudding Caramel :
  • 1 liter Susu cair
  • gula pasir, 200 gr
  • Setengah sdt garam.
  • Setengah sdt essense vanili.
  • 100 ml air.
  • 1 bungkus bubuk agar-agar

Cara Gampang Membuat Pudding Caramel :
  1. Pertama-tama, buat karamel dengan cara memasak gula pasir sampai mengental.
  2. Setelah itu, oles loyang dengan mentega
  3. Tuangkan karamel yang sudah dimasak tadi kedalam loyang tahan panas yang sudah diolesi mentega. Biarkan sampai sedikit mengeras.
  4. Masak agar-agar, campurkan dengan susu, gula pasir, vanili dan kuning telur. Masak sampai mendidih, jangan lupa di aduk-aduk.
  5. Setelah agar-agar matang, kemudian tinggal tuangkan kedalam loyang yang telah diberi karamel tadi.
  6. Hias puding dengan potongan buah cherry, kiwi, ataupun buah lainnya biar lebih cantik.
Gimana mudah bukan dan sangat cocok untuk menu dessert anda. Semoga resep pudding caramel ini dapat menambah daftar resep anda dalam membuat dessert. Sekian dan terima kasih.

Related Posts

0 comments:

Post a Comment