Friday, January 27, 2017

Resep Singkong Bumbu Pedas Manis

Membuat Singkong Pedas Manis - Jika kita ingin membuat menu camilan singkong baru yang lebih lezat dan menggugah selera, kita bisa membuat singkong goreng bumbu pedas manis. Bagaimana cara membuat camilan ini? Berikut resep dan cara membuat singkong pedas manis.

resep singkong pedas manis

Bahan-Bahan :

  • 500 gram singkong (kupas, potong sesuai selera, cuci bersih)
  • Minyak goreng (secukupnya)

Bumbu Pedas Manis (haluskan)

  • 2 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 54 buah cabai merah besar (buang isi)
  • 10 buah cabai rawit
  • Terasi (secukupnya)
  • Gula pasir (secukupnya)
  • Gula merah (sisir halus, secukupnya)
  • Garam (secukupnya)
  • Kaldu ayam bubuk (jika suka, secukupnya)

Cara Membuat Singkong Pedas Manis

  1. Kukus singkong hingga empuk dan matang.
  2. Jika singkong sudah dikukus, masak bersama bumbu yang telah dihaluskan. Tambahkan sedikit air dan masak hingga bumbu merasuk ke dalam singkong dengan baik. Angkat tiriskan.
  3. Panaskan minyak lalu goreng singkong yang telah dimasak dengan bumbu sampai warnanya berubah kuning kecokelatan.
  4. Segera angkat singkong goreng ketika telah matang dan segera sajikan.
Demikian resep singkong pedas manis yang sangat cocok untuk kamu yang ingin membuat cemilan. Tak hanya enak, resep ini juga sangat mudah dalam membuatnya. Bagi kamu yang suka dengan masakan pedas, camilan ini bisa menjadi camilan yang sangat nikmat disantap saat musim hujan seperti sekarang ini. Gimana nih, tertarik membuat resep singkong goreng pedas manis seperti ini juga? Selamat mencoba!
Friday, September 16, 2016

Resep Pie Pisang Coklat Goreng Renyah

Pie Pisang Goreng Renyah - Salah satu makanan pendamping pie pisang goreng coklat sangat cocok untuk anda yang sedang bersantai. Resep membuat pie pisang goreng coklat renyah sangat mudah dan sangat cocok. Berikut adalah bahan dan cara membuat pie pisang goreng renyah :

Pie Pisang Goreng Coklat Renyah


Bahan-Bahan Kulit Pie:



  • 150 gram tepung terigu
  • 1 kuning telur
  • 30 gram gula tepung
  • 30 gram minyak goreng
  • 1/8 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1 sendok makan air es



Bahan Isian:

  • 4 sendok makan kismis
  • 6 buah pisang uli
  • 1 sendok makan margarin



Cara Membuat Pie Pisang Goreng 

Cara Membuat Isian:
  1. Untuk yang pertama kita akan membuat bahan isiannya terlebih dahulu. Untuk itu, silahkan siapkan sebuah pisau dan sebuah tatakan serta sebuah mangkuk untuk memudahkan anda memotong bahan ini secara merata.
  2. Setelah barang dan peralatan dipersiapkan, lanjutkan dengan memotong pisang uli dengan menggunakan pisau secara merata. Caranya, kupas terlebih dahulu kulit pisang dengan perlahan dan potong-potong bahan ini secara merata dengan bentuk kotak kecil-kecil.
  3. Selanjutnya untuk bahan kismis. Belah kismis menjadi dua bagian dengan menggunakan pisau secara merata dan masukkan dalam wadah yang sama untuk kemudian aduk-aduk bahan ini secara merata hingga tercampur.
  4. Bila sudah selesai, silahkan panaskan margarin dalam kompor yang diletakan diatas api yang sedang. Tunggu sampai margarin meleleh dan panas secara merata.
  5. Baru setelah itu, tuangkan bahan yang sudah anda potong-potong secara merata. Masak bahan ini sampai setengah layu. Lalu angkat dan sisihkan sementara.
Cara Membuat Kulit Pie:
  1. Setelah selesai dengan bahan isian, silahkan lanjutkan langkah kali ini dengan membuat kulit pie. Caranya, silahkan siapkan baskom dekat dengan jangkauan anda.
  2. Lalu masukkan kedalamnya tepung terigu bersama dengan minyak goreng, gula tepung, garam, air es, baking powder dan juga kuning telur. Aduk-aduk bahan ini dengan menggunakan garpu secara merata sampai tekstur adonan berubah menjadi lebih berbutir.
  3. Setelah itu, lanjutkan menguleni adonan dengan menggunakan tangan sampai bahan ini berubah menjadi lebih menggumpal secara merata.
  4. Lalu, gling adonan dengan menggunakan mesin penggiling. Awali dengan menggiling menggunakan nomor yang paling besar. Lakukan hal ini sebanyak 2 sampai dengan 3 kali hingga adonan menjadi lebih lembut dan licin. Setelah itu, beralihlah pada ketipisan yang lebih kecil dan lakukan selama beberapa kali. Begitu seterusnya sampai anda mendapatkan ketebalan yang diinginkan.
  5. Bila sudah selesai, silahkan potong adonan dengan diameter 7 cm dan lakukan hal ini pada sisa adonan yang masih ada.
  6. Ambil satu lembar adonan kulit pie dan berikan bahan isian dibagian tengahnya secara merata. Ambil adonan kulit yang lai dan rekatkan dengan menggunakan air secara merata. Tekan-tekan bagian pinggirnya dengan menggunakan garpu secara merata.
  7. Siapkan wajan dan masukkan minyak goreng kedalamnya. Untuk kemudian tunggu sampai minyak menjadi lebih panas. Goreng bahan ini kedalamnya sampai matang dna berwarna kecoklatan.
  8. Angkat bila sudah matang dan sajikan dalam piring saji untuk kemudian hidangan ini akan siap anda nikmati.
Demikian adalah resep membuat pie pisang coklat. Bagaimana sudah lengkap kan bahan dan cara membuatnya ? Mudah bukan?. Selamat mencoba dan happy cooking.

Resep Pie Susu Coklat Mudah, Praktis serta Lezat

Membuat Pie Susu Coklat - Selamat pagi semua, pasti sudah tidak sabar menunggu resep terbaru dari kami. Untuk kali ini kami akan membagikan resep pie susu coklat yang pastinya sangat mudah, praktis, serta lezat yang harus anda coba. Berikut adalah bahan dan cara membuat pie susu dengan mudah :

Membuat Pie Susu Coklat



Bahan-Bahan Kulit Pie:


  • 200 gram tepung terigu
  • 70 gram mentega tawar dingin
  • 1/4 sendok teh garam
  • 50 gram gula tepung
  • 1 butir telur
  • 1 1/2 sendok makan keju parmesan

Bahan Olesan:


  • 1 butir telur, kocok lepas

Bahan Isian:


  • 2 sendok makan maizena
  • 75 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • 1/4 sendok teh cokelat pasta
  • 200 ml susu cair
  • 2 sendok makan cokelat bubuk

Cara Membuat Pie Susu Coklat :

Pertama cara membuat kulit pie susu :
  1. Kita awali langkah pada resep kali ini dengan terlebih dahulu membuat kulit pie. Untuk itu, silahkan persiapkan semua peralatan yang akan dibutuhkan untuk membuat adonan ini. 
  2. Beberapa peralatan yang dibutuhkan diantaranya adalah oven sebuah baskom, cetakan pie dan sebuah garpu. Dengan mempersiapkan peralatan ini maka anda akan lebih mudah membuat adonan kali ini.
  3. Setelah selesai dengan peralatan silahkan panaskan terlebih dahulu oven dengan suhu 170 derajat celcius. Hal ini penting sekali agar nantinya anda tidak perlu menunggu sampai oven panas saat adonan sudah siap dimasukkan kedalam panggangan.
  4. Kemudian silahkan siapkan baksom dan masukkan kedalamnya campuran terigu bersama dengan gula tepung, garam, mentega tawar, keju parmesan dan juga telur. Aduk-aduk semua bahan ini secara merata hingga menggumpal. Untuk itu, silahkan gumpalkan adonan dengan menggunakan tangan.
  5. Masukkan adonan kedalam lemari es dan tunggu selama kurang lebih 30 menit hingga adonan menjadi lebih set.
  6. Setelah itu, keluarkan adonan dan giling dengan ketebalan 1/2 cm. Lalu cetak dalam cetakan pai bulan pendek.
  7. Tusuk bagian atasnya dengan menggunakan garpu secara merata. Lalu olesi dengan menggunakan kocokan telur. Panggang dalam oven selama kurang lebih 20 menit sampai bahan ini menjadi setengah matang. Lalu sisihkan sementara.
Cara Membuat Isian:
  1. Untuk membuat bahan ini anda dapat melakukannya dengan menyiapkan sebuah panci dan panaskan diatas kompor secara merata.
  2. Setelah itu, masukkan kedalamnya susu cair bersama dengan gula pasir, telur, cokelat bubuk dan juga mazeina. Aduk-aduk semua bahan ini sampai merata dan tercampur.
  3. Selanjutnya adalah masak adonan tersebut sampai mengental dan meletup-letup yang artinya sudah matang.
  4. Tambahkan dengan menggunakan coklat pasta dan aduk-aduk kembali sampai semuanya merata. Tuangkan bahan isian kedalam kulit pie. Lalu panggang dalam oven selama kurang lebih 160 derajat celcius selama kurang lebih 25 menit hingga bahan ini menjadi lebih matang secara merata.
  5. Setelah matang hidangan ini akan dapat anda nikmati saat masih hangat bersama dengan keluarga.
Demikian resep membuat pie susu coklat dengan mudah. Bagaimana tidak sulit kan membuat pie susu coklat?. Selamat mencoba dan happy cooking.
Friday, August 19, 2016

Membuat Sandwich Gulung Ikan Tuna yang Enak dan Super Lezat !

Sandwich Gulung Ikan Tuna - Selamat pagi bunda semua, gimana sudah menyiapkan sarapan untuk suami dan anak-anak ? Ribet nyiapin sarapan ? Gak terburu waktu ? Atau cuma bahan-bahan seadanya ?. Kali ini kami akan membagikan resep membuat sandwich gulung. Sandwich gulung kali ini akan kita isi dengan ikan tuna agar lebih sehat karena tambahan protein dari ikan tuna. Berikut adalah bahan dan cara membuat sandwich ikan tuna yang supeeeer lezat :

Sandwich Gulung Ikan Tuna


Bahan Sandwich Gulung Ikan Tuna:

  • 10 buah roti tawar, buang kulit pinggirannya
  • 250 g ikan tuna cincang
  • 100 g acar mentimun
  • 10 buah keju lembaran
  • 10 lembar daun selada
  • 1 buah jeruk nipis
  • ½ buah bawang bombay cincang
  • Garam dan merica secukupnya
  • 6 sdm mayonaise
  • 3 sdm saus cabai


Bahan lain:

Kertas roti untuk membungkus

Cara membuat sandwich gulung:

  1. Panaskan sedikit minyak dalam wajan untuk menumis. Lalu tumis bawang bombay hingga layu dan harum.
  2. Masukkan ikan tuna, lalu tambahkan perasan jeruk nipis, garam dan merica secukupnya. Masak hingga matang sambil diaduk. Angkat dan sisihkan.
  3. Taruh selembar roti di atas kertas roti. Giling roti hingga pipih dan padat agar mudah digulung.
  4. Campurkan mayonaise dan saus sambal, lalu oleskan di atas roti.
  5. Tambahkan 1 lembar daun selada, acar mentimun, keju dan ikan tuna.
  6. Lalu gulung sampai padat dan kunci kedua ujungnya.
  7. Sandwich gulung ikan tuna siap disajikan.
Mau nyiapin sarapan tapi gak ribet ? Bikin sandwich gulung ikan tuna aja paling simpel tapi menyehatkan. Selamat mencoba.

Resep Makaroni Sayur Schotel

Membuat Makaroni Sayur Schotel - Pada pagi hari ini kami akan membagikan resep membuat makaroni sayur schotel. Makaroni sayur schotel salah satu makanan yang bergizi dan mengeyangkan karena mengandung karbohidrat dan sayuran yang mengandung bermacam-macam vitamin dan mineral yang berguna untuk tubuh. Berikut adalah bahan dan cara membuat makaroni sayur dalam bentuk schotel :

Resep Makaroni Sayur Schotel


Bahan Makaroni Sayur Schotel:

  • 250 g makaroni
  • 200 g daging ayam cincang
  • 100 g brokoli
  • 100 g wortel
  • 100 g keju cheddar parut
  • ½ buah bawang bombay, cincang kasar
  • 5 butir telur kocok
  • 500 ml susu cair
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica
  • ½ sdt pala bubuk

Cara membuat makaroni sayur schotel:

  1. Rebus dahulu makaroni bersama dengan sedikit minyak goreng agar tidak lengket. Rebus hingga lunak. Angkat dan sisihkan.
  2. Panaskan minya, tumis bawang bombay hingga layu dan harum. Lalu masukkan daging ayam dan sayuran, aduk hingga rata. Tambahkan garam, merica dan pala bubuk, aduk hingga rata. Kecilkan api lalu masukkan santan dan terakhir tambahkan telur kocok. Masak hingga matang dan mengental.
  3. Campurkan bahan tadi dengan makaroni. Aduk hingga rata.
  4. Masukkan kedalam loyang yang sudah diolesi margarin agar tidak lengket. Lalu taburi dengan keju parut.
  5. Panggang dalam oven selama kurang lebih 45 menit hingga berwarna kuning kecoklatan.
  6. Angkat dan sajikan.
Bagaimana resep makaroni sayur schotel ini ? Anda tertarik untuk mencoba ? Selain bergizi makanan ini juga sangat lezat dan mudah untuk dibuat. Sekian dan terima kasih.

Wednesday, August 10, 2016

Cara Mudah Membuat Bubur Mutiara

Membuat Bubur Mutiara - Bubur merupakan salah satu makanan yang lembut dan sangat cocok untuk balita. Mungkin anda bingung cara membuat bubur mutiara mudah. Padahal membuat bubur mutiara sangat mudah. Mudah dari segi bahan dan cara membuatnya. Berikut adalah resep bubur mutiara :


Resep Bubur Mutiara Mudah



Bahan Bubur Mutiaran :

  • 100 gram sagu mutiara merah, rebus hingga bening, sisihkan
  • 150 gram gula pasir
  • 50 gram tepung kanji
  • ¼ sdt garam
  • 3 lembar daun pandan
  • 650 ml air

Bahan Saus Santan :

  • 500 ml santan kental dari ½ butir kelapa
  • ½ sdt garam
  • 3 lembar daun pandan

Cara membuat bubur mutiara:

  1. Masak air, tepung kanji, gula pasir, garam, daun pandan hingga mendidih. Aduk hingga mengental.
  2. Masukkan adonan kelereng merah dan sagu mutiara. Masak sebentar. Angkat.
  3. Sajikan bubur kelereng dengan kucuran santan.
*Santan: Rebus santan, garam, dan daun pandan hingga mendidih.

Gimana mudah bukan membuat bubur mutiara ? Untuk anda yang sedang bingung membuat cemilan untuk balita anda, mungkin resep ini sangat cocok untuk anda praktekkan dirumah. Sekian dan terima kasih. 

Resep Suwir Ikan Tongkol Pedas


Resep Suwir Ikan Tongkol Pedas -  Selamat sore semua, udah nungguin resep terbaru dari kami ya ? Oke untuk kali kami akan membuat suwir ikan tongkol pedas. Untuk anda pecinta pedas dan pecinta ikan tongkol, resep ini sangat cocok untuk anda coba. Berikut adalah bahan dan cara membuat suwir ikan tongkol pedas :


Resep Suwir Ikan Tongkol Pedas




Bahan dan Bumbu Ikan Tongkol Suwir:

  • 1 ekor ikan tongkol
  • garam secukupnya
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 buah jeruk nipis
  • 100 ml air
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • minyak goreng seperlunya

Bumbu Ikan yang Dihaluskan:

  • 3 siung bawang putih
  • 10 buah cabe merah besar
  • 6 butir bawang merah
  • 10 buah cabe rawit merah

Cara Membersihkan Ikan Tongkol:

  1. Pertama, kita bersihkan terlebih dahulu ikan tongkol yang sudah anda persiapkan. Hal ini penting sekali sebab ada beberapa bagian pada ikan tongkol yang harus dibuang dan dibersihkan. Bagian tersebut diantaranya adalah bagian insang ikan dan jeroan pada perut ikan. Untuk itu, silahkan bersihkan bagian ini hingga bersih dengan menggunakan air mengalir.
  2. Selesai membersihkan bagian ikan, silahkan lanjutkan dengan mengerat-ngerat bagian perut ikan secara merata agar bumbu ikan bisa meresap kedalam daging ikan secara merata hingga kebagian terdalam.
  3. Lalu, lumuri ikan dengan air jeruk nipis secara merata hingga seluruh bagian permukaan ikan terlumuri dengan air jeruk nipis.
  4. Setelah dilumuri dengan air jeruk, silahkan sisihkan dan diamkan ikan agar bumbu menyerap dan bau amis pada ikan dihilangkan.

Cara Membuat Suwir Ikan Tongkol Pedas :

  1. Untuk membuat ikan tongkol suwir, pertama setelah ikan didiamkan selama waktu yang telah ditentukan, silahkan panaskan minyak dalam wajan.
  2. Lalu goreng ikan tongkol kedalamya hingga berwarna keemasan, namun perhatikan jangan sampai bagian dalam yakni bagian daging ikan menjadi kering. Sebab hal ini akan membuat daging ikan sulit disuwir-suwir
  3. Setelah digoreng dan matang, silahkan angkat ikan dari penggorengan dan biarkan minyaknya menetes terlebih dahulu.
  4. Baru setelah itu, ambil bagian daging ikan dan suwir-suwir setelah daging ikan dingin, lalu masukkan dalam wadah dan sisihkan sementara.
  5. Kemudian, panaskan minyak secukupnya dalam wajan dan tumis bumbu yang telah dihaluskan bersama dengan daun jeruk hingga tumisan ini mengeluarkan aroma yang harum dan sedap.
  6. Tuangkan air kedalamnya bersama dengan bumbu yakni garam, kaldu bubuk dan gula pasir secara merata dan masak sampai tumisan bumbu ini mengental dan meletup-letup.
  7. Masukkan ikan tongkol yang sudah di suwir kedalamnya, aduk merata dan masak hingga daging ikan tercampur dengan bumbu ini. Masak hingga mngering dengan menggunakan api yang kecil.
  8. Setelah ikan mengering, silahkan angkat ikan dan sajikan dalam piring saji. Untuk menambah rasa dan mempercantik penampilanya anda bisa memberikan taburan bawang goreng dibagian atasnya. Demikian resep dan cara membuat ikan tongkol suwir pedas yang enak dan sedap.
Gimana menurut kalian mengenai resep suwir ikan tongkol pedas ? Enak bukan, saat membersihkan ikan tongkol usahakan bersih dan jangan lupa tambahkan perasan air jeruk agar ikan tongkol tidak amis saat dinikmati.